Upaya Tingkatkan Kompetensi Mahasiswa, Prodi Akuntansi Syariah Melakukan Brenchmarking dengan IAI Jatim

Blog Single

Surabaya- Dalam rangka meningkatkan mutu kompetensi mahasiswa Program Studi Akuntansi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Kudus mengadakan benchmarking ke IAI Jatim, pada Rabu, 8 Maret 2023 yang bertempat di Gedung Graha Akuntan, IAI Jatim. Jl. Krukah Utara No. 64 (Kawasan Jl. Ngagel Jaya Selatan) Kota Surabaya. 

Adapun Tim FEBI IAIN Kudus yang beranggotakan Wakil Dekan 1 Bapak Dr. H. Murtadho Ridwan, Lc., M. Sh, Sekprodi Manajemen Zakat Wakaf Bapak Suparwi, M.M. Sekprodi Perbankan Syariah Bapak Ridwan, M.E, Sekprodi Akuntansi Syariah Ibu Ita Rakhmawati, M. Si. Ketua prodi Ekonomi Syariah Dr. Husni Mubarok, M.M. serta Ibu Saidatul Khoiriyah S. Pd.I. mewakili dari kelima prodi FEBI IAIN Kudus yang ada. 

Dalam kunjungannya di IAI Jatim, Tim FEBI IAIN Kudus di sambut oleh beberapa Pengurus dan Manajemen Eksekutif dari IAI Jatim diantaranya adalah Bapak Citra Anuraga, SE., SH, Ak, CA , Bapak Maqsudi, serta Bapak Agus Susilo. Rombongan FEBI diterima secara hangat dan dipersilakan masuk ke dalam ruangan. 

Kegiatan ini merupakan upaya untuk mewujudkan kompetensi lulusan prodi akuntansi syariah, mahasiswa diharapkan perlu memiliki sertifikasi keahlian. Selain sebagai bagian pendukung dalam SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah), diharapkan dapat meningkatkan daya tawar alumni dalam memasuki dunia kerja.

Beberapa program sertifikasi no gelar yang dirasa sesuai dengan profil lulusan mahasiswa prodi akuntansi syariah antara lain USKAS (Ujian Standar Keahlian Akuntansi Syariah) dan USKAD (Ujian Standar Keahlian Akuntansi Dasar). Acara berjalan lancar dan diimbangi dengan terjalinnya komunikasi yang hangat antara pihak FEBI IAIN Kudus dengan IAI Jatim. 

 

Share this Post1: