Kunjungi AEEC, Prodi Akuntansi Syariah Belajar Tingkatkan Program Keahlian Mahasiswa

Blog Single

Surabaya - Program Studi Akuntansi Syariah (Prodi Aksya) melakukan benchmarking ke AEEC (Airlangga Executive Education Center) yang diselenggarakan pada pukul 14.00 WIB di Lantai 12 Tower UNAIR Airlangga Sharia Education Center Tower, Jl. Airlangga Kec. Gubung Kota Surabaya pada Rabu (08/03/2023).

Kegiatan ini diterima langsung oleh Dr. Zaenal Fanani, SE., M.S.A, Ak. selaku Direktur AEEC yang diikuti oleh beberapa dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), diantaranya Ita Rakhmawati, M.Si, Kharis Fadhlullah Hana, M.E., Dr. Khusni Mubarok, M.M, Saidatul Khoiriyah, S.Pd.

Kegiatan ini merupakan upaya mewujudkan kompetensi lulusan Prodi Aksya karena mahasiswa perlu memiliki sertifikasi keahlian. Selain sebagai bagian pendukung dalam SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah), diharapkan dapat meningkatkan daya tawar alumni dalam memasuki dunia kerja.

AEEC memiliki program pelatihan terkait Akuntansi Syariah yang dapat diformulasikan secara daring maupun luring. Kegiatan ini sebagai upaya membangun kerjasama antaraAEEC dengan FEBI pada umumnya dan Prodi Aksya pada khusunya. Acara dapat berjalan dengan baik hingga selesai dan terjalin komunikasi yang hangat antara FEBI IAIN Kudus dan AEEC.

Share this Post1:

Galeri Photo